top of page
Writer's picturexhateya

Kekuatan Aktivisme Pemuda dalam Perubahan Iklim - Indonesian Version

 Ditulis Oleh : Lavina Lena Livia 


Pemuda dan perubahan iklim. Sebagai penghuni bumi bumi di masa sekarang dan yang akan datang, peran kita sebagai pemuda dalam upaya mewujudkan planet yang layak huni sangatlah penting. Salah satu peran pemuda yaitu untuk bisa terlibat aktif dalam isu perubahan iklim  yang mengancam keseimbangan alam yang normal di bumi kita. Dalam artikel ini, kita akan membahas mengapa aktivisme pemuda penting dalam melindungi planet kita.  


Aktivisme menurut KBBI adalah kegiatan pada aktivis. Aktivis, yaitu kegiatan seseorang ataupun kelompok masyakat yang memperjuangkan kepentingan masyatakat umum menjadi kehidupan yang lebih baik. Dalam hal perubahan iklim, aktivis me pemuda berarti memperjuangkan bagaimana bumi kita bisa menjadi lebih baik. Memperjuangkan disini yaitu dalam bentuk menyuarakan masalah yang terjadi terkait perubahan iklim, yang mana tentunya kita harus memiliki literasi yang baik dalam hal tersebut. Aktivisme pemuda adalah orang-orang pemuda yang peduli dengan lingkungan dan ingin membuat perubahan yang lebih baik. 


Sebagai generasi muda, secara universal kita memiliki ciri berani mengemukakan pendapat, memliki kemampuan menyerap nilai dan gagasan baru, inovatif, kreatif, memiliki Ide dan gagasan baru yang menarik, kesetiakawanan dan kepedulian sosial tinggi, peduli dan tanggap akan kejadian di sekitarnya, dan masih banyak lagi. Sifat-sifat yang kita miliki ini, menjadikan kita sebagai pendorong utama yang akan memudahkan untuk menggeliatkan agenda-agenda pengendalian perubahan iklim di dunia. Anak-anak dan pemuda memiliki suara dan kekuatan untuk membuat orang dewasa mendengarkan. 


Greta Thunberg adalah seorang aktivis lingkungan asal Swedia yang dikenal karena memimpin gerakan pemuda untuk perubahan iklim. Sejak 2018, ia memprotes kurangnya tindakkan pemerintah dalam mengatasi perubahan iklim. Semenjak itu, ia menjadi salah satu 'suara' yang paling dikenal dalam gerakan perubahan iklim global. Greta Thunberg telah berbicara di berbicara di berbagai forum internasional dan mendorong tindakan konkrit untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dari dampak perubahan iklim yang serius. 


Berdasarkan data dari Unicef, British Council, anak muda Indonesia menempati posisi ke-46 di dunia sebagai kalangan paling rentan terkena dampak perubahan iklim. Dampak dari perubahan iklim terhadap kesehatan manusia adalah penyebaran penyakit menular seperti nyamuk pembawa malaria dan demam berdarah, kemudian polusi udara yang menyebabkan masalah pada pernapasan, serta bencana alam seperti banjir, badai, serta kekeringan. Oleh karenanya, hal ini tidak bisa dibiarkan. Kita sebagai anak muda, perlu bersikap kritis terhadap isu perubahan iklim, karena nantinya, kitalah yang akan menempati bumi ini di masa depan.  


Selain Breta Thunberg, ada juga sekelompok penggerak dan pemengaruh di Indonesia yang berfokus pada permasalahan sampah, yaitu Pandawara. Pandawara Group adalah sebuah kelompok yang berisikan 5 orang pemuda yang melakukan aksi kebersihan lalu aktif mengunggah aksinya di Instragram dan TikTok milik mereka, @pandawaragroup. Hingga kini, Pandawara telah berjalan selama lebih dari 1 tahun dan sudah diikuti oleh 8,4 juta pengikut di Tiktok. Bukannya tidak menghasilkan apapun, aksi-aksi kebersihan lingkungan yang dilakukan Pandawara justru meningkatkan kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan. Berbagai penghargaan pun telah mereka dapatkan. Salah satu yang terbesar adalah dinobatkan sebagai Tiktok Local Heroes dalam “Year on Tiktok 2022” oleh TikTok. 


Kita tidak harus menjadi seorang aktivis terlebih dahulu untuk bisa menjaga iklim kita. Mulailah dari hal-hal yang ada di sekitar kita.  Cobalah untuk merawat tanaman di halaman atau di dalam pot, menghemat air dan energi, serta mengurangi penggunaan plastik dengan menggunakan kantong belanja kain. Selain itu, kita bisa bergabung ke kelompok atau komunitas peduli lingkungan yang berfokus pada permasalahan lingkungan. Disana, kita bisa berkontribusi serta mengungkapkan pendapat serta ide kita dalam menjaga bumi.  


Kita memiliki kekuatan untuk melindungi planet kita. Bagikanlah ide-ide yang kalian dapatkan untuk terus menjaga lingkungan kepada teman-teman dan keluarga. Dimulai dari langkah kecil yang ada di sekitar kita.  Mari, kita menjadi pahlawan lingkungan muda! 

7 views0 comments

Comments


bottom of page